Skip to content
mediasari.com
  • Berita
  • Teknologi
  • Hiburan
  • Gadget
  • Aplikasi
  • Game
  • Foto
  • Komputer
mediasari.com

Arti Filosofi Pada Gambar Logo HUT RI ke 77

ByYudi Santoso 23/03/2023 Berita

HUT RI 77_Pedoman Identitas Visual

Memperingati hari kemerdekaan merupakan cara terbaik bagi bangsa Indonesia, sebagai bentuk menghormati para pahlawan yang telah berjuang demi kemerdekaan negara.

17 Agustus merupakan hari bersejarah bagi bangsa Indonesia, untuk itu perlu dimeriahkan dengan berbagai perayaan. Salah satu cara adalah dengan membuat kampanye atau mempromosikan HUT RI ke 77.

Baca Juga: Download Gambar HUT RI ke 77, Logo PNG Transparan

 

Daftar isi Lihat
1) Filosofi Logo HUT RI ke-77
1.1) 1. Bentuk angka 77
1.2) 2. Dua garis membentuk tangga
1.3) 3. Bagian atas terpotong
1.4) 4. Garis miring dan sudut runcing
1.5) 5. Dua garis melengkung
1.6) 6. Sudut penghubung
1.7) 7. Siluet angka satu
2) Font spesial kemerdekaan
3) Karakter visual

Filosofi Logo HUT RI ke-77

HUT RI ke-77 kali ini mempunyai 7 filosofi pada logonya yang mempunyai arti sebagai berikut.

1. Bentuk angka 77

filosofi 1

Bentuk angka 77 menyerupai dua panah ke atas melambangkan gerak percepatan dalam memperbaiki kondisi Indonesia untuk pulih lebih cepat dan bangkit lebih kuat.

 

2. Dua garis membentuk tangga

filosofi 2

Dua garis mendatar membentuk tangga yang mengarah ke atas melambangkan progress dan pembangunan segala sektor di Indonesia.

 

3. Bagian atas terpotong

filosofi 3

Bagian atas terpotong melambangkan keterbukaan bangsa Indonesia dalam perannya di tingkat global untuk bergerak secara bebas aktif bersama dalam pemulihan kondisi dunia.

Baca juga:  Cara Buat Twibbon Transparan Dengan Mudah Dan Simpel

 

4. Garis miring dan sudut runcing

filosofi 4

Garis miring dan sudut runcing, yang terinspirasi dari bambu runcing dan kepala Garuda Pancasila, melambangkan semangat pejuang untuk bangkit lebih kuat dan tangguh.

 

5. Dua garis melengkung

filosofi 5

Dua garis melengkung melambangkan sinergi pemerintah dan masyarakat dalam bergotong royong dan bergerak berdampingan secara fleksibel dan dinamis menuju satu arah, menuju Indonesia Maju.

 

6. Sudut penghubung

filosofi 6

Sudut penghubung melambangkan peran Indonesia pada forum G20 dalam mempersatukan suara negara-negara maju untuk berkontribusi menyelesaikan berbagai isu dan tantangan yang dihadapi dunia.

 

7. Siluet angka satu

Siluet angka satu melambangkan semangat persatuan Bhinneka Tunggal Ika sebagai semboyan bangsa Indonesia yang besar, kuat, dan bersatu.

 

Font spesial kemerdekaan

Manrope adalah tipe huruf utama yang digunakan pada semua aplikasi
desain untuk Hari Kemerdekaan Indonesia ke-77. Font ini dapat diunduh dan digunakan secara bebas dari Google Fonts.

Download font

Baca Juga: 3 Cara Salin Tulisan Space Kosong, Bisa Tanpa Aplikasi

 

Karakter visual

Gambaran

Karakter visual mencerminkan rasa optimis dari bangsa yang dinamis, bersinergi, tegas, dan lugas dalam menghadapi tantangan global. Merupakan perwujudan harapan untuk bersama pulih lebih cepat dan bangkit lebih kuat menuju Indonesia maju.

Artikel Terkait

  • VGA Nvidia Seri 4000 Sudah Dirilis, Berapa Harganya?
  • Simak Cara Mendaftar Driver Shopee Food Terbaru
  • Siapa Provider Internet Rumahan Tercepat? Bukan My Republic
  • Sekarang Isi Pulsa Telkomsel Tidak Menambah Masa Aktif
  • Periksa Sekarang, 5 Tanda Akun WhatsApp Terkena Bajak
  • Pengalaman Kena Hack Akibat GB WhatsApp Mod
Post Tags: #arti kata#indonesia#logo

Terbaru

  • Nama Game Yang Bisa Menebak Tokoh/Orang Terkenal
  • Cara Aktifkan VoLTE Telkomsel Tanpa Ganti kartu
  • Arti Sikok Bagi Duo Yang Sering Ada Di TikTok
  • Cara Buat Akun Gmail Tanpa Nomor HP Lebih Dari 1
  • Download Gambar HUT RI ke 77, Logo PNG Transparan
  • LCD IPS vs AMOLED – Kelebihan Dan Kekurangan
  • 4 Cara Download Video YouTube Full HD 4K Paling Simpel
  • Mudah Tanpa Aplikasi, 7 Cara Hapus Background Foto Transparan

About | Contact | Privacy | Kirim tulisan

© 2023 Mediasari

  • Berita
  • Teknologi
  • Hiburan
  • Gadget
  • Aplikasi
  • Game
  • Foto
  • Komputer